2

Empati, bisa dibeli di mana?

Dari kemarin, di grup whatsapp, di path beredar screen capture-an seorang abg (iya kah abg?) yang ntah dimana rasa empatinya. Di akun pribadinya itu dia mengeluhkan ibu hamil yang minta duduk di kereta. Dibilang pemalas lah, disuruh naik kereta dari jam 5 pagi lah, disuruh berangkat dari stasiun paling pertama lah. Huft..

Dia lupa apa ya, bisa jadi suatu saat dia sendiri/ibunya/adik kakaknya yang ada dalam posisi itu.

Dia lupa kali ya, kalau ibu hamil, ibu membawa anak balita, lansia, penyandang disabilitas lebih diprioritaskan untuk duduk. Lupa atau tidak peduli?

Sedih ya, tamparan untuk saya jangan sampe Kinan hilang rasa empatinya, ignore sama lingkungan sekitar. Betapa pentingnya untuk mengajarkan anak kita tentang kepedulian terhadap sesama, yang mungkin sering luput diajarkan di sekolah.


2 comments:

  1. Setuju mii, musti dari dini deh diajarin. Akupun dulu hamil Raka naik busway, ada yang ga mau ngasi duduk, udah ditowel2 ama petugasnya padahal heheu.

    ReplyDelete
  2. Segitu kerasnya kah tinggal di ibukota sampai empati pun hilang ntah kemana..hiks

    Anak-anak kita semoga gak ada yang begitu yaaa aamiin

    ReplyDelete

Back to Top